Dispen Kota Ternate Sosialisasi Penarikan Guru PNS di Sekolah Swasta

- Wartawan

Minggu, 5 Mei 2024 - 20:26 WIT

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kepala Dinas Pendidikan Kota Ternate Muchlis Djumadil. (Rakyatmu)

Kepala Dinas Pendidikan Kota Ternate Muchlis Djumadil. (Rakyatmu)

RAKYATMU.COM – Dinas Pendidikan (Dispen) Kota Ternate telah melakukan sosialisasi ke pemilik yayasan atau sekolah swasta terkait penarikan guru berstatus Pegawai Negeri Sipil (PNS) ke sekolah negeri sesuai Permendikbud Nomor 15 Tahun 2018, penarikan ini setelah tahun ajaran baru.

“Setelah Dinas Pendidikan menerima SK dari BKPSDM, kami langsung melakukan sosialisasi ke pemilik yayasan atau sekolah swasta,” kata Kepala Dinas Pendidikan Kota Ternate Muchlis Djumadil pada Minggu (5/5/2024).

Muchlis mengatakan, aturan yang diterapkan oleh pusat tetap dilaksanakan di setiap daerah, namun harus dilakukan komunikasi dengan pemilik yayasan, dan hal tersebut juga diminta oleh Wali Kota Ternate M. Tauhid Soleman, untuk konsultasi ke sekolah swasta.

“Hasil konsultasi yang kami dapat bahwa dikembalikan ke daerah, tapi kami melihat situasi dan kondisi, apalagi saat ini sekolah diperhadapkan dengan ujian sekolah,” tuturnya.

Menurut dia, guru berstatus PNS yang mengajar di sekolah swasta sudah mendatangi Dinas Pendidikan, tetapi dinas masih memberikan waktu untuk bertugas seperti biasa, mengingat siswa sudah berhadapan dengan ujian sekolah.

“Nanti semua tahapan baik ujian, Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) sampai selesai libur atau tahun ajaran baru, baru kita bisa melaksanakan evaluasi kembali,” ucapnya.

BACA JUGA :  Siswa SMA Islam Nurul Hasan Lulus 100 Persen, Ini Syarat Kelulusannya

Meski begitu, mantan Kepala Dinas Perindag Kota Ternate itu menyebutkan, PNS yang bertugas di sekolah swasta dan ditarik ke sekolah negeri akan berpengaruh, jika ada guru menjabat sebagai kepala sekolah di sekolah swasta.

“Penarikan tetap kita laksanakan, namun saat ini mereka tetap melapor saja tapi masih bertugas kembali di sekolah induk, nanti setelah tahun ajaran baru selesai baru kita evaluasi kembali.”

“Tapi tetap harus dijalankan, karena aturan begitu, jika tidak dilakukan maka akan mengganggu kepangkatan,” sambungnya mengakhiri. (**)

Editor : Diman Umanailo

Berita Terkait

Di Pelantikan PD PGM Indonesia Kota Ternate, RM Tegaskan Bersinergi Itu Energi
Bawa Materi di Pembekalan dan Pelepasan Mahasiswa KKN ISDIK, Sekda Kota Ternate Ingatkan Pentingnya Bersinergi
Pemda Pulau Taliabu Diminta Perhatikan Fasilitas Pendukung SD Inpres Minton
Desa London Butuh Sentuhan Pendidikan Anak Usia Dini dari Pemda Pulau Taliabu
Peringati HGN dan HUT PGRI, Haruna Masuku Ajak Guru Berkolaborasi demi Pendidikan Taliabu
HUT PGRI Kota Ternate, Rizal Tegaskan Komitmen Perkuat SDM Guru
Nur Ain Hamka Siswi MAN Pulau Taliabu Lolos ke Tingkat Nasional OMI 2025
Siswa SD IT Insan Cendekia  Kepulauan Sula Wakili Maluku Utara di Final OSN 2025

Berita Terkait

Senin, 12 Januari 2026 - 19:50 WIT

Di Pelantikan PD PGM Indonesia Kota Ternate, RM Tegaskan Bersinergi Itu Energi

Sabtu, 10 Januari 2026 - 21:02 WIT

Bawa Materi di Pembekalan dan Pelepasan Mahasiswa KKN ISDIK, Sekda Kota Ternate Ingatkan Pentingnya Bersinergi

Rabu, 31 Desember 2025 - 15:06 WIT

Pemda Pulau Taliabu Diminta Perhatikan Fasilitas Pendukung SD Inpres Minton

Rabu, 31 Desember 2025 - 14:28 WIT

Desa London Butuh Sentuhan Pendidikan Anak Usia Dini dari Pemda Pulau Taliabu

Selasa, 25 November 2025 - 22:58 WIT

Peringati HGN dan HUT PGRI, Haruna Masuku Ajak Guru Berkolaborasi demi Pendidikan Taliabu

Selasa, 25 November 2025 - 21:24 WIT

HUT PGRI Kota Ternate, Rizal Tegaskan Komitmen Perkuat SDM Guru

Jumat, 10 Oktober 2025 - 19:10 WIT

Nur Ain Hamka Siswi MAN Pulau Taliabu Lolos ke Tingkat Nasional OMI 2025

Jumat, 19 September 2025 - 09:06 WIT

Siswa SD IT Insan Cendekia  Kepulauan Sula Wakili Maluku Utara di Final OSN 2025

Berita Terbaru