RAKYATMU.COM – Sebanyak 48 Istri Wali Kota di Indonesia dan pendamping sebanyak 217 orang dipastikan mengikuti kegiatan Nasional Sarasehan Istri Wali Kota se-Indonesia pada 2 hingga 4 Oktober 2023.
Selain kehadiran 48 Istri Wali Kota, juga dihadiri Ketua Apeksi dan Komwil 1 hingga 6, dalam pertemuan Pra Munas Asosiasi Apeksi ke XVII di Pelabuhan Residen Kota Ternate pada 4 Oktober 2023.
Ketua Panitia Sarasehan Istri Wali Kota se-Indonesia, Rizal Marsaoly menyatakan, kehadiran 48 Istri Wali Kota, selain pertemuan, panitia juga memperkenalkan identitas Ternate sebagai Kota Rempah, Sejarah dan Budaya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Rizal menyebutkan, selain itu, panitia akan mempromosi destinasi Wisata kepada Istri Wali Kota se-Indonesia. Bahkan, ada keuntungan tersendiri bagi pelaku UMKM di Kota Ternate.
Saat ini, kata Rizal, sesuai hasil catatan kepanitiaan sebanyak 265 orang yang hadir di Kota Ternate. Artinya bukan saja istri Wali Kota melainkan pendamping.
“Kami berharap, kehadiran Istri Wali Kota se-Indonesia bisa meningkatkan pertumbuhan ekonomi, karena berbagai kegiatan dilaksanakan dan kunjungan ke sejumlah destinasi wisata,” terangnya.
Rizal menambahkan, tamu akan mengunjungi Benteng Kalamata, danau Tolire, danau Ngade, wisata Sulamadaha dan Geopark Batu Angus.
“Begitu juga dengan agenda gala dinner, diskusi tentang Perempuan dan Rempah. Tujuannya untuk mengenalkan mereka bahwa Ternate adalah Kota rempah, bahwa sejarah rempah-rempah berada di Kota Ternate,” terangnya.
Editor : Diman Umanailo