Festival Kora-Kora Kota Ternate Masuk KEN 2025

- Wartawan

Jumat, 21 Februari 2025 - 19:48 WIT

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sekretaris Kota Ternate Rizal Marsaoly. (Ko Edo)

Sekretaris Kota Ternate Rizal Marsaoly. (Ko Edo)

RAKYATMU.COM – Pemerintah Kota Ternate ditetapkan sebagai salah satu daerah mendapatkan Karisma Event Nusantara (KEN) untuk festival Kora-Kora Tahun 2025 dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf/Baparekraf).

Sekretaris Daerah Kota Ternate, Rizal Marsaoly menyampaikan terima kasih kepada Kemenparekraf/Baparekraf. Kata Rizal, masuknya Festival Kora Kora dalam KEN merupakan bukti bahwa Kota Ternate mempunyai potensi yang besar dalam industri pariwisata.

“Festival ini adalah cerminan dari kekayaan budaya dan sejarah maritim Ternate. Pemerintah Kota akan terus berupaya meningkatkan kualitas event agar semakin menarik dan memiliki dampak ekonomi yang lebih luas bagi masyarakat,” tuturnya.

Rizal menyebutkan, festival Kora-Kora yang masuk KEN 2025 ini merupakan hadiah kepada Wali Kota dan Wakil Wali Kota Ternate M. Tauhid Soleman dan Nasri Abubakar yang baru saja dilantik oleh Presiden Prabowo Subianto pada Kamis, 20 Februari 2025.

BACA JUGA :  DPRD Malut Desak Percepat Pengadaan Barang dan Jasa

Sementara Kepala Dinas Pariwisata Kota Ternate, Rustam P. Mahli mengatakan, Festival Kora-Kora menjadi sejarah maritim di Ternate dan ini secara resmi masuk KEN dalam agenda Kementerian Pariwisata.

“Kami terus berupaya meningkatkan kualitas festival ini agar tidak hanya menjadi kebanggaan masyarakat Ternate, tetapi juga memberikan dampak ekonomi yang signifikan, terutama bagi pelaku usaha lokal di sektor pariwisata dan ekonomi kreatif (UMKM),” terangnya. (**)

Editor : Redaksi

Berita Terkait

Di Pelantikan PD PGM Indonesia Kota Ternate, RM Tegaskan Bersinergi Itu Energi
Mulai Jalan, Bappelitangda Kota Ternate Ubah Pola Pelaksanaan Musrenbang
Mahasiswa Sula Dipukul Usai Bentangkan Poster Tolak Tambang di Kongres HPMS
Cold Storage Perdana Malut Rampung, Jadi Senjata Utama Lawan Inflasi
Wali Kota Tidore Ingatkan Pakta Integritas usai Lantik 104 Pejabat
Ternate Peduli UMKM, Sekda Rizal Marsaoly Serahkan Bantuan ke 29 Pelaku Usaha
Budiman Serap Aspirasi di Taliabu Utara, Jalan Tanjung Una–Jorjoga Jadi Fokus Utama
Banyaknya Kasus Bullying di Sekolah, Nining: Pemda Harus Hadir dengan Langkah Konkret

Berita Terkait

Senin, 12 Januari 2026 - 19:50 WIT

Di Pelantikan PD PGM Indonesia Kota Ternate, RM Tegaskan Bersinergi Itu Energi

Senin, 12 Januari 2026 - 18:57 WIT

Mulai Jalan, Bappelitangda Kota Ternate Ubah Pola Pelaksanaan Musrenbang

Senin, 12 Januari 2026 - 09:51 WIT

Mahasiswa Sula Dipukul Usai Bentangkan Poster Tolak Tambang di Kongres HPMS

Kamis, 8 Januari 2026 - 09:56 WIT

Wali Kota Tidore Ingatkan Pakta Integritas usai Lantik 104 Pejabat

Rabu, 7 Januari 2026 - 19:37 WIT

Ternate Peduli UMKM, Sekda Rizal Marsaoly Serahkan Bantuan ke 29 Pelaku Usaha

Selasa, 6 Januari 2026 - 12:09 WIT

Budiman Serap Aspirasi di Taliabu Utara, Jalan Tanjung Una–Jorjoga Jadi Fokus Utama

Jumat, 2 Januari 2026 - 13:49 WIT

Banyaknya Kasus Bullying di Sekolah, Nining: Pemda Harus Hadir dengan Langkah Konkret

Kamis, 1 Januari 2026 - 16:58 WIT

Wakil Bupati Pulau Taliabu Serahkan Bantuan di Desa Lohobuba dan Limbo

Berita Terbaru