Aspirasi Keunggulan Lokal Jadi Poin Penting di Musrenbang Kecamatan Ternate Utara

- Wartawan

Rabu, 12 Februari 2025 - 12:35 WIT

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wali Kota Ternate M. Tauhid Soleman Membuka Musrenbang Kecamatan Ternate Utara di Kedaton Kesultanan Ternate. (Istimewa)

Wali Kota Ternate M. Tauhid Soleman Membuka Musrenbang Kecamatan Ternate Utara di Kedaton Kesultanan Ternate. (Istimewa)

RAKYATMU.COM – Bappelitbangda Kota Ternate kembali menggelar Musrenbang di Kecamatan Ternate Utara. Kegiatan perencanaan tahunan yang dilaksanakan di Kedaton Kesultanan Ternate, Rabu (12/2/2025) itu dibuka langsung Wali Kota Ternate, M. Tauhid Soleman.

Musrenbang tersebut mengangkat tema “Peningkatan Kualitas Pelayanan Publik, Infrastruktur Dasar pada Wilayah Batang Dua, Hiri dan Moti (BAHIM), Kemudahan dan Keadilan dalam Memperoleh Energi serta Optimalisasi Jaminan Perlindungan Pekerja Rentan”.

Dalam sambutan Wali Kota menyampaikan bahwa usulan dari para delegasi yang membawa aspirasi dari keunggulan lokal di kecamatan Ternate Utara akan menjadi poin penting bagi pemerintah untuk nantinya mendistribusikan berbagai program maupun kebijakan di tahun 2026.

“Karena memang sandaran kita adalah menuju Indonesia Emas. Kebijakan Presiden untuk memangkas, mengefisiensi segala kegiatan atau program, mau tidak mau daerah pun diberikan warning yang sama untuk melakukan hal yang sama, sehingga dapat dibuat skala prioritas mana usulan yang paling urgent untuk dibuat kebijakan,” jelasnya.

RPJMD Kota Ternate di tahun 2025-2029 yakni penguatan fondasi Kota Ternate, pusat perdagangan dan jasa berbasis kepulauan yang maju dan berkelanjutan.

“Kita konsen untuk bagaimana menguatkan Ternate ini dengan brand lokal Spice City atau Kota Rempah. Sehingga apapun kebijakan kita, program kita, harus diarahkan dan difokuskan pada bagaimana menguatkan Ternate sebagai Kota Rempah atau Kota Perdagangan,” terangnya.

BACA JUGA :  Safari Ramadan Jumat di Pulau Moti, Wali Kota Ternate Disambut dengan Teriakan Ini 

Sementara Camat Ternate Utara Sunarto M. Taher, SP. menyampaikan Musrenbang tingkat kelurahan dan hasilnya terdapat 325 usulan yang terdiri dari Bidang Fisik dan Prasarana sebanyak 190 usulan, bidang ekonomi 73 usulan, serta bidang sosial budaya sebanyak 62 usulan.

“Selanjutnya akan di musyawarahkan pada Musrenbang Kecamatan Ternate Utara hari ini,” sebutnya mengakhiri.

Kegiatan ini dihadiri Plt. Kepala Bappelitbangda Kota Ternate Mohd. Taufik Djauhar, Camat Ternate Utara Sunarto M. Taher, sejumlah Kepala OPD, Forkopimcam Ternate Utara, para Lurah se-Kecamatan Ternate Utara dan para delegasi Kelurahan. (**)

Editor : Diman Umanailo

Berita Terkait

Di Pelantikan PD PGM Indonesia Kota Ternate, RM Tegaskan Bersinergi Itu Energi
Mulai Jalan, Bappelitangda Kota Ternate Ubah Pola Pelaksanaan Musrenbang
Mahasiswa Sula Dipukul Usai Bentangkan Poster Tolak Tambang di Kongres HPMS
Cold Storage Perdana Malut Rampung, Jadi Senjata Utama Lawan Inflasi
Wali Kota Tidore Ingatkan Pakta Integritas usai Lantik 104 Pejabat
Ternate Peduli UMKM, Sekda Rizal Marsaoly Serahkan Bantuan ke 29 Pelaku Usaha
Budiman Serap Aspirasi di Taliabu Utara, Jalan Tanjung Una–Jorjoga Jadi Fokus Utama
Banyaknya Kasus Bullying di Sekolah, Nining: Pemda Harus Hadir dengan Langkah Konkret

Berita Terkait

Senin, 12 Januari 2026 - 19:50 WIT

Di Pelantikan PD PGM Indonesia Kota Ternate, RM Tegaskan Bersinergi Itu Energi

Senin, 12 Januari 2026 - 18:57 WIT

Mulai Jalan, Bappelitangda Kota Ternate Ubah Pola Pelaksanaan Musrenbang

Senin, 12 Januari 2026 - 09:51 WIT

Mahasiswa Sula Dipukul Usai Bentangkan Poster Tolak Tambang di Kongres HPMS

Kamis, 8 Januari 2026 - 09:56 WIT

Wali Kota Tidore Ingatkan Pakta Integritas usai Lantik 104 Pejabat

Rabu, 7 Januari 2026 - 19:37 WIT

Ternate Peduli UMKM, Sekda Rizal Marsaoly Serahkan Bantuan ke 29 Pelaku Usaha

Selasa, 6 Januari 2026 - 12:09 WIT

Budiman Serap Aspirasi di Taliabu Utara, Jalan Tanjung Una–Jorjoga Jadi Fokus Utama

Jumat, 2 Januari 2026 - 13:49 WIT

Banyaknya Kasus Bullying di Sekolah, Nining: Pemda Harus Hadir dengan Langkah Konkret

Kamis, 1 Januari 2026 - 16:58 WIT

Wakil Bupati Pulau Taliabu Serahkan Bantuan di Desa Lohobuba dan Limbo

Berita Terbaru