Diduga Beraktivitas Malam Hari, DPRD Kota Ternate Bakal Tindak PT. Thanaga Samudera Line

- Wartawan

Senin, 24 Juli 2023 - 20:36 WIT

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto Anggota Komisi III DPRD Kota Ternate Tinjau Lokasi Bongkar Muat pada 21 Februari 2023. (Rakyatmu)

Foto Anggota Komisi III DPRD Kota Ternate Tinjau Lokasi Bongkar Muat pada 21 Februari 2023. (Rakyatmu)

RAKYATAMU.COM – Kabar beroperasinya kembali aktivitas bongkar muat kapal milik PT Thanaga Samudera Line (PT. TSL) pada malam hari di Pantai Daulasi, Kelurahan Akehuda, Kecamatan Ternate Utara, Kota Ternate, Maluku Utara.

Ketua Komisi III DPRD Kota Ternate Anas U Malik menegaskan, hasil rapat beberapa bulan lalu bersama DLH, KSOP dan PT. TSL menyepakati bahwa perusahaan tersebut harus segara memproses izin lingkungan maupun pelabuhan.

“Namanya izin terminal untuk kepentingan sendiri, sehingga dalam rapat itu KSOP siap memfasilitasi PT. TSL untuk mengurus izin begitu juga dengan izin lingkungan,” kata Anas pada Senin (24/7/2023).

Ia mengatakan kalau PT. TSL ingin beroperasi kembali harus mengantongi izin, tetapi kalau tidak memiliki izin maka pihaknya akan meminta pemerintah Kota Ternate melalui Dinas Lingkungan Hidup (DLH) untuk menghentikan aktivitas.

“Kalau benar-benar beraktivitas kita akan panggil DLH untuk meminta penjelasan terkait dengan kegiatan yang diduga berlangsung di malam hari,” bebernya.

BACA JUGA :  Dispen Kota Ternate Sosialisasi Penarikan Guru PNS di Sekolah Swasta

“Beroperasi malam hari berarti dugaannya tidak memiliki izin. Tidak ada izin harus dihentikan, dasar apa beraktivitas tanpa izin,” sambungnya.

Selain itu, pihaknya akan kroscek langsung aktivitas PT TSL atas laporan masyarakat dengan mengundang DLH. Kemudian apabila benar adanya aktivitas maka akan ditindak tegas.

“kita tegaskan, jadi laporan ini akan dikroscek apakah PT TSL beroperasi sesuai dengan rekomendasi rapat,” jelasnya. (**)

Penulis : Haerudin Muhammad

Editor : Diman Umanailo

Berita Terkait

Hadiri Jamuan Makan Malam Bersama Satgas Operasi Trisila, Sekda: Wujud Sinergi TNI-AL dan Pemkot Ternate
Sekda Kota Ternate Resmi Lepas Kafilah STQH ke-XXVIII
Tim Gabungan Kemenkes dan Bank Dunia Kunjungi Dinkes Kota Ternate
Lepas Siswa TK, SD dan SMK Putri Nukila, RM: Yayasan Ini Ciptakan Generasi Kreatif
Sekda Kota Ternate Hadiri Pengukuhan Pengurus DPW Kota Ternate, Ini Harapannya  
Pimpin Panja DPRD Malut, Ini Target Muksin Amrin Selama 14 Hari
Ketua DPRD Malut Kagum Program 100 Hari Kerja Sherly-Sarbin: Sangat Menyentuh
Pastikan Pelayanan Kesehatan Optimal di Batang Dua, Kadinkes Kota Ternate Kunjungi Puskesmas Mayau

Berita Terkait

Jumat, 13 Juni 2025 - 22:49 WIT

Hadiri Jamuan Makan Malam Bersama Satgas Operasi Trisila, Sekda: Wujud Sinergi TNI-AL dan Pemkot Ternate

Jumat, 13 Juni 2025 - 14:57 WIT

Sekda Kota Ternate Resmi Lepas Kafilah STQH ke-XXVIII

Jumat, 13 Juni 2025 - 09:49 WIT

Tim Gabungan Kemenkes dan Bank Dunia Kunjungi Dinkes Kota Ternate

Selasa, 10 Juni 2025 - 18:20 WIT

Sekda Kota Ternate Hadiri Pengukuhan Pengurus DPW Kota Ternate, Ini Harapannya  

Selasa, 10 Juni 2025 - 09:43 WIT

Pimpin Panja DPRD Malut, Ini Target Muksin Amrin Selama 14 Hari

Selasa, 10 Juni 2025 - 09:41 WIT

Ketua DPRD Malut Kagum Program 100 Hari Kerja Sherly-Sarbin: Sangat Menyentuh

Selasa, 10 Juni 2025 - 09:23 WIT

Pastikan Pelayanan Kesehatan Optimal di Batang Dua, Kadinkes Kota Ternate Kunjungi Puskesmas Mayau

Rabu, 4 Juni 2025 - 09:07 WIT

DPRD Malut Agendakan Paripurna Penyampaian LHP BKP Awal Juni

Berita Terbaru

Sekda Kota Ternate Bersama Kafilah STQH ke-XXVIII Tingkat Provinsi Maluku Utara. (Ewis for Rakyatmu)

Daerah

Sekda Kota Ternate Resmi Lepas Kafilah STQH ke-XXVIII

Jumat, 13 Jun 2025 - 14:57 WIT