Dukung Aksi Perubahan “Bacarita-Ternate” Bappelitbangda Kota Ternate Gelar Rapat Tim Efektif

- Wartawan

Senin, 17 Juli 2023 - 18:38 WIT

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bappelitbangda Kota Ternate, Menggelar Rapat Persiapan Sekaligus Membentuk Tim Efektif Implementasi Aksi Perubahan. (Rakyatmu)

Bappelitbangda Kota Ternate, Menggelar Rapat Persiapan Sekaligus Membentuk Tim Efektif Implementasi Aksi Perubahan. (Rakyatmu)

RAKYATMU.COM – Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah (Bappelitbangda) Kota Ternate, Maluku Utara, menggelar rapat persiapan sekaligus membentuk Tim Efektif Implementasi Aksi Perubahan Kolaborasi Perencanaan Berbasis Komunitas Ternate atau Bacarita-Ternate pada Senin (17/7/2023) di Ruang Rapat Bappelitbangda Kota Ternate.

Rapat dan pembentukan tim ini dihadiri para Kepala Bidang, Pejabat Struktural dan Fungsional di Bappelitbangda Kota Ternate. 

Persiapan implementasi tersebut dengan maksud untuk membentuk Tim Efektif dalam rangka mendukung Pelatihan Kepemimpinan Administrator Angkatan VII BPSDM Provinsi Maluku Tahun 2023, yang diikuti oleh Sekretaris Bappelitbangda Kota Ternate Ronny Aries Setyono, ST., M.Si.

Dalam rapat persiapan tersebut, Kepala Bappelitbangda Kota Ternate, Dr. H. Rizal Marsaoly, SE., MM, menyatakan dukungan penuh terhadap implementasi inovasi Bacarita-Ternate dan berharap para pejabat di lingkup Bappelitbangda Kota Ternate, untuk mendukung pelaksanaan aksi perubahan ini.

BACA JUGA :  TP PKK Maluku Utara dan Kabupaten Kota Disambut dengan Adat Taliabu

Untuk itu, Tim Efektif diharap menjadi suatu wadah koordinasi lintas sektor dalam menyukseskan implementasi aksi perubahan Bacarita-Ternate.

“Kami harap tim bisa bekerja efektif dan memberikan masukan yang baik dalam pelaksanaan, serta mengidentifikasi dapat mengkoordinasikan bersama pemangku kepentingan dalam mencari solusi untuk tujuan organisasi yang lebih baik, melalui aksi perubahan Bacarita-Ternate,” kata Rizal Marsaoly. (**)

Penulis : Haerudin Muhammad

Editor : Diman Umanailo

Berita Terkait

GM Bela Hotel Ternate Hadir Memberikan Manfaat pada Program Genting
Kejari Ternate Dukung Program Genting Wujudkan Generasi Emas
Ayo Jadi Orang Tua Asuh untuk Cegah Stunting di Kota Ternate
Yuk Dukung Program Genting untuk Generasi Sehat dan Kuat di Kota Ternate
Ketua PA Ternate Bersedia Jadi Orang Tua Asuh untuk 7 Baduta Berisiko Stunting
DPPKB Kota Ternate Kolaborasi Tekan Angka Stunting Lewat Program Genting
Perkuat Program Genting, DPPKB Ternate Audiensi dengan Wawali, Ketua PA dan Wakil Ketua DPRD
DPRD Pulau Taliabu Soroti Ruas Jalan Bobong-Dufo yang Belum Dikerjakan

Berita Terkait

Rabu, 22 Oktober 2025 - 02:53 WIT

GM Bela Hotel Ternate Hadir Memberikan Manfaat pada Program Genting

Selasa, 21 Oktober 2025 - 09:49 WIT

Kejari Ternate Dukung Program Genting Wujudkan Generasi Emas

Senin, 20 Oktober 2025 - 19:36 WIT

Yuk Dukung Program Genting untuk Generasi Sehat dan Kuat di Kota Ternate

Minggu, 19 Oktober 2025 - 16:19 WIT

Ketua PA Ternate Bersedia Jadi Orang Tua Asuh untuk 7 Baduta Berisiko Stunting

Minggu, 19 Oktober 2025 - 15:36 WIT

DPPKB Kota Ternate Kolaborasi Tekan Angka Stunting Lewat Program Genting

Minggu, 19 Oktober 2025 - 15:02 WIT

Perkuat Program Genting, DPPKB Ternate Audiensi dengan Wawali, Ketua PA dan Wakil Ketua DPRD

Sabtu, 18 Oktober 2025 - 19:54 WIT

DPRD Pulau Taliabu Soroti Ruas Jalan Bobong-Dufo yang Belum Dikerjakan

Rabu, 15 Oktober 2025 - 17:58 WIT

Bupati Kepulauan Sula Remehkan Kualitas Putra Daerah di Pemerintahan

Berita Terbaru

Ruang Menulis

Citra Kejari Sula Dipertaruhkan dalam Kasus Korupsi BTT

Selasa, 21 Okt 2025 - 10:52 WIT