Dukung Penuh Pertandingan Grand Final EPA Liga 1, Pemkot Tidore Gelar Kerja Bakti di Stadion Marimoi

- Wartawan

Kamis, 23 Januari 2025 - 14:21 WIT

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pegawai ASN/non-ASN Kota Tidore saat membersihkan area Stadion Marimoi. (Rakyatmu/Istimewa)

Pegawai ASN/non-ASN Kota Tidore saat membersihkan area Stadion Marimoi. (Rakyatmu/Istimewa)

RAKYATMU.COM – Malut United FC U-20 masuk babak 8 besar grand final EPA Liga 1 2024/2025. Pemerintah Kota (Pemkot) Tidore Kepulauan memberikan dukungan penuh atas pelaksanaan Liga 1 Elit Pro Academy (EPA) Tahun 2024/2025.

Grand final  EPA Liga 1 2024/2025 bakal berlangsung di Stadion Marimoi, Pemkot Tidore pun mendukung dengan melibatkan ASN dan Non ASN di Lingkup Pemerintah Kota Tidore Kepulauan untuk melakukan kerja bakti area Stadion Marimoi, Rabu (22/1/2025).

Asisten Sekda Bidang Perekonomian dan Pembangunan Taher Husain saat memantau langsung kerja bakti tersebut mengatakan, kerja bakti yang melibatkan seluruh ASN dan Non ASN di lingkup Pemerintah Kota Tidore Kepulauan ini dalam rangka untuk mempersiapkan pertandingan babak 8 besar liga EPA 2024/2025 di Stadion Marimoi, yang mempertemukan Malut United FC Usia 20 dengan Persib Bandung Usia 20.

“Pertandingan dijadwalkan akan berlangsung pada Hari Jumat 24 Januari 2025 di Stadion Marimoi pukul 15.00 WIT, jadi Pemerintah Kota Tidore Kepulauan memberikan dukungan penuh terhadap liga EPA ini, dengan melibatkan seluruh ASN dan Non ASN di lingkup Pemerintah Kota Tidore Kepulauan untuk turun kerja bakti membersihkan area Stadion Marimoi,” tuturnya.

Lebih lanjut, Taher mengatakan, kerja bakti ini akan berlangsung selama dua hari, yaitu hari Rabu dan Kamis Tanggal 22-23 Januari 2025, tidak hanya di dalam area stadion marimoi saja, namun kerja bakti juga akan dilakukan di area luar stadion marimoi termasuk jalan utama, sesuai arahan dari Wakil Wali Kota Tidore Kepulauan pada pertandingan liga EPA sebelum-sebelumnya.

BACA JUGA :  Pemkot Tidore Kepulauan Apresiasi Pelatihan Antikorupsi, Harap ASN Makin Berintegritas

Turut hadir memantau jalannya kerja bakti ini, Asisten Sekda Bidang Administrasi Umum Yakub Husain, Staf Ahli Wali Kota Bidang Ekonomi Pembangunan dan Keuangan Abdul Hakim Adjam, serta Para Pimpinan OPD di Lingkup Pemerintah Kota Tidore Kepulauan yang memantau area kerja masing-masing OPD.(**)

Editor : Redaksi

Berita Terkait

Di Pelantikan PD PGM Indonesia Kota Ternate, RM Tegaskan Bersinergi Itu Energi
Mulai Jalan, Bappelitangda Kota Ternate Ubah Pola Pelaksanaan Musrenbang
Mahasiswa Sula Dipukul Usai Bentangkan Poster Tolak Tambang di Kongres HPMS
Cold Storage Perdana Malut Rampung, Jadi Senjata Utama Lawan Inflasi
Wali Kota Tidore Ingatkan Pakta Integritas usai Lantik 104 Pejabat
Ternate Peduli UMKM, Sekda Rizal Marsaoly Serahkan Bantuan ke 29 Pelaku Usaha
Budiman Serap Aspirasi di Taliabu Utara, Jalan Tanjung Una–Jorjoga Jadi Fokus Utama
Banyaknya Kasus Bullying di Sekolah, Nining: Pemda Harus Hadir dengan Langkah Konkret

Berita Terkait

Senin, 12 Januari 2026 - 19:50 WIT

Di Pelantikan PD PGM Indonesia Kota Ternate, RM Tegaskan Bersinergi Itu Energi

Senin, 12 Januari 2026 - 18:57 WIT

Mulai Jalan, Bappelitangda Kota Ternate Ubah Pola Pelaksanaan Musrenbang

Senin, 12 Januari 2026 - 09:51 WIT

Mahasiswa Sula Dipukul Usai Bentangkan Poster Tolak Tambang di Kongres HPMS

Kamis, 8 Januari 2026 - 09:56 WIT

Wali Kota Tidore Ingatkan Pakta Integritas usai Lantik 104 Pejabat

Rabu, 7 Januari 2026 - 19:37 WIT

Ternate Peduli UMKM, Sekda Rizal Marsaoly Serahkan Bantuan ke 29 Pelaku Usaha

Selasa, 6 Januari 2026 - 12:09 WIT

Budiman Serap Aspirasi di Taliabu Utara, Jalan Tanjung Una–Jorjoga Jadi Fokus Utama

Jumat, 2 Januari 2026 - 13:49 WIT

Banyaknya Kasus Bullying di Sekolah, Nining: Pemda Harus Hadir dengan Langkah Konkret

Kamis, 1 Januari 2026 - 16:58 WIT

Wakil Bupati Pulau Taliabu Serahkan Bantuan di Desa Lohobuba dan Limbo

Berita Terbaru