RAKYATMU.COM – Guna memastikan harga dan ketersediaan bahan pokok (Bapok) tetap stabil menjelang Hari Raya Idul Fitri 1446 H. Wali Kota Ternate M. Tauhid Soleman bersama Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) melakukan Inspeksi Mendadak (sidak) ke pasar dan distributor pada Selasa (18/3/2025).
Wali Kota Ternate M. Tauhid Soleman mengatakan, setelah High Level Meeting TPID kemudian dilanjutkan dengan mengecek langsung di lapangan dengan lokasinya yakni Pasar di Gamalama Pasar Bastiong dan Gudang Firma Agung.
Peninjauan ke lokasi, menurut Wali Kota, ada beberapa masalah, seperti di Pasar Bastiong terjadi perbedaan harga dengan pasar di Gamalama.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Perbedaan ini, lanjut dia, karena sebagian besar pedagang Bastiong mengambil barang dari pasar Gamalama, sehingga harga barang di Bastiong sedikit lebih mahal dibandingkan dengan di Gamalama.
“Sehingga kita lagi berpikir agar distribusinya bisa langsung ke Bastiong, sehingga dapat memangkas distribusi harga yang berbeda antara pasar Bastiong dan pasar Gamalama,” katanya.
Dikatakan, pihaknya sudah menyampaikan ke salah satu distributor, bahwa Pemerintah menginginkan agar distributor juga dapat hadir langsung ke pasar Bastiong, sehingga harga barang di pasar tersebut dapat ditekan.
“Karena perbedaan harga ini akibat dari rantai pasokan yang panjang, ini yang harus kita selesaikan,” ungkapnya.
Sementara di gudang Firma Agung kata Wali Kota, setelah dilakukan pengecekan langsung ternyata harga bahan pokok masih terkendali, bahkan ada bahan pokok yang turun harga seperti Terigu.
Diketahui, Sidak ini diikuti oleh Kepala Bank Indonesia, Sekda Kota Ternate Rizal Marsaoly bersama Kepala BPS Kota Ternate dan sejumlah OPD teknis yang tergabung dalam TPID Kota Ternate. (**)
Editor : Diman Umanailo