Aksi Palang Kantor karena Pungli, Direktur PDAM Kepulauan Sula Bilang Pegawai Ngawur

- Wartawan

Rabu, 19 Februari 2025 - 15:12 WIT

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto Pegawai Aksi Palang Kantor PDAM Kabupaten Kepulauan Sula. (Rakyatmu)

Foto Pegawai Aksi Palang Kantor PDAM Kabupaten Kepulauan Sula. (Rakyatmu)

RAKYATMU.COM –  Pegawai Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Kabupaten Kepulauan Sula, Maluku Utara gelar aksi palang kantor. Aksi ini, lantaran mereka menduga Direktur PDAM, Munir Banapon melakukan Pungutan Liar (Pungli). Dugaan Pungli ini, karena pegawai kedapatan Direktur mereka membayar kontrak rumah untuk dibuat kantor sebesar Rp 15 Juta padahal hanya Rp 10 Juta. Selain manipulasi kwitansi rumah kontrakan, Direktur juga sering kedapatan menurunkan iuran yang menunggak.

Salah satu pegawai PDAM bernama Muhidin Umasagaji mengatakan, aksi yang digelar karena pegawai tidak suka dengan kebijakan Direktur mereka yang mengambil kebijakan sesuka hati. Kesal mereka, Direktur tidak merespon usulan pengadaan pompa air malah menambahkan tenaga honorer dua orang secara diam-diam dan satu diantaranya diberikan SK 70 persen.

BACA JUGA :  Dukung Anggaran Pilkada Kota Ternate 2024, Rizal: Harus Bertahap

Padahal menurut Muhidin, PDAM masih keterbatasan anggaran sehingga berdampak pada gaji pegawai yang sering tunggak. “Kasiang kondisi keuangan juga tidak terlalu baik, bahkan gaji kami sering terlambat, namun Direktur menambahkan tenaga honorer, ketika ditanya alasannya ini adalah kebijakan,”kata Muhidin.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kata Muhib, jika ada keluhan dari pelanggan dan diberitahukan kepada Direktur untuk mencari solusi, agar dilakukan pengadaan sarana prasarana yang dibutuhkan namun tidak dihiraukan. Lebih lanjut dia mengungkapkan kedepatan Direktur mengubah tagihan dalam kwitansi kontrakan rumah, dan menurunkan harga iuran yang menunggak.

BACA JUGA :  Bupati Diundang Kemenhub RI Bahas Bandara Pulau Taliabu

“Antua (Direktur) sering turunkan iuran yang menunggak, tunggakan harga Rp 2 Juta Direktur turunkan Rp 1 Juta. Tunggakan itu diduga dari keluarga antua. Kemudian kontrakan rumah satu tahun Rp 10 juta tetapi disampaikan ke Kantor Rp 15 Juta,” terangnya.

Terkait dengan aksi palang kantor yang digelar pada Selasa (18/2/2025) direspon Direktur PDAM Kepulauan Sula Munir Banapon. Menurut dia aksi tersebut tidak ada masalah yang krusial bahkan dia menduga aksi itu hanyalah provokasi.  “Sebenarnya tidak ada masalah krusial, saya menduga karyawan diprovokasi oleh pihak tertentu,” ujar Munir melalui pesan WhatsApp.

Baca Halaman selanjutnya…

Penulis : Aryanto

Editor : Diman Umanailo

Berita Terkait

BP2RD Kota Ternate Optimis PBB Capai Target 100 Persen
Semarak Hari Pahlawan Nasioanl, Dinsos Kota Ternate Bersih-bersih di TMP Banau
RAPBD Kota Ternate Tahun 2026 Dirancang Rp926 Miliar
115 Guru di Pulau Taliabu Ikut PPG Daerah Khusus
Anggaran Piket Satpol-PP Pulau Taliabu Capai Ratusan Juta
Fun Walk and Run Ramaikan Peluncuran Agenda HUT PGRI, HGN dan DWP Kota Ternate
Meriahkan HUT PGRI ke-80 dan HGN, Ini Kegiatan yang Disiapkan RM dan Pengurusnya
Sambut Hari Pahlawan Nasional 2025, Dinsos Kota Ternate Bersih-bersih di Makam Sultan Baabullah

Berita Terkait

Selasa, 4 November 2025 - 18:07 WIT

BP2RD Kota Ternate Optimis PBB Capai Target 100 Persen

Selasa, 4 November 2025 - 11:02 WIT

Semarak Hari Pahlawan Nasioanl, Dinsos Kota Ternate Bersih-bersih di TMP Banau

Senin, 3 November 2025 - 22:05 WIT

RAPBD Kota Ternate Tahun 2026 Dirancang Rp926 Miliar

Senin, 3 November 2025 - 16:10 WIT

115 Guru di Pulau Taliabu Ikut PPG Daerah Khusus

Minggu, 2 November 2025 - 17:09 WIT

Fun Walk and Run Ramaikan Peluncuran Agenda HUT PGRI, HGN dan DWP Kota Ternate

Jumat, 31 Oktober 2025 - 21:07 WIT

Meriahkan HUT PGRI ke-80 dan HGN, Ini Kegiatan yang Disiapkan RM dan Pengurusnya

Jumat, 31 Oktober 2025 - 20:24 WIT

Sambut Hari Pahlawan Nasional 2025, Dinsos Kota Ternate Bersih-bersih di Makam Sultan Baabullah

Kamis, 30 Oktober 2025 - 18:43 WIT

Dinsos dan Baznas Ternate Kolaborasi Optimalisasi Pengumpulan Zis

Berita Terbaru

Kepala BP2RD Kota Ternate, Mochtar Hasim. (Rakyatmu/Istimewa)

Daerah

BP2RD Kota Ternate Optimis PBB Capai Target 100 Persen

Selasa, 4 Nov 2025 - 18:07 WIT

Paripurna RAPBD Tahun Anggaran 2026 Kota Ternate

Daerah

RAPBD Kota Ternate Tahun 2026 Dirancang Rp926 Miliar

Senin, 3 Nov 2025 - 22:05 WIT

Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Pulau Taliabu, Haruna Masuku. (Rakyatmu)

Daerah

115 Guru di Pulau Taliabu Ikut PPG Daerah Khusus

Senin, 3 Nov 2025 - 16:10 WIT