Pemprov Maluku Utara Ingkar Janji Bayar DBH Kabupaten dan Kota

- Wartawan

Senin, 13 November 2023 - 07:15 WIT

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi DBH

Ilustrasi DBH

RAKYATMU.COM – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Maluku Utara ingkar janji lagi terkait hasil kesepakatan pembayaran DBH (Dana Bagi Hasil) Kabupaten dan Kota. 

Padahal, dalam kesepakatan bersama dengan Sekretaris Daerah di 10 Kabupaten/Kota pada Sabtu (29/7/2023) lalu, Pemprov berjanji akan membayar DBH setiap bulan.

Namun, Pemerintah Provinsi baru melakukan pembayaran di Bulan Agustus, sedangkan Bulan September dan Oktober belum dilakukan pembayaran. 

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Hal ini juga dirasakan oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Ternate. Dimana, DBH Pemkot masih tersisa 35 Miliar yang belum dilunasi.

BACA JUGA :  Hadiri Rakor Kementerian PANRB, Wali Kota Ternate: ASN Unggul Wujud Pelayanan Publik

Plt. Sekretaris Kota Ternate Abdullah H M Saleh mengatakan, berdasarkan hasil kesepakatan, dana bagi hasil harus disalurkan pada awal Bulan Agustus secara proporsional.

“Padahal, hasil kesepakatan dengan Kabupaten dan Kota, Pemprov berjanji akan menyalurkan setiap bulan,” kata Abdullah pada Senin (13/11/2023).

Ia menyebutkan, DBH Pemkot Ternate sebesar Rp 39 Miliar, tetapi Pemprov telah membayar tiga miliar lebih pada 1 Agustus 2023, sehingga masih tersisa 34 Miliar.

“Saya sempat melakukan komunikasi (Pemprov Maluku Utara). Namun, kita berharap komitmen, kesepakatan yang sudah kita tandatangani bisa diseriusin,” tegasnya.

BACA JUGA :  Dinkes Kota Ternate Gelar Pendampingan Tim Ahli untuk Peningkatan Pelayanan KIA

Meski begitu ia tidak mengetahui alasan hingga DBH belum dibayarkan. Karena yang ia tahu, setiap bulan harus disalurkan ke Pemkot Ternate.

“Yang jelas waktu itu kita rapat, kesepakatannya setiap bulan disalurkan dari Bulan Agustus sampai Desember 2023. Sisanya dibayarkan secara full di tahun 2024. Ternyata hanya cair di agustus saja,” ungkapnya.

“Kita berharap ke Pemerintah Provinsi. Mengingat kondisi keuangan Pemerintah Kota Ternate saat ini. Maka menjadi hak kota secepatnya disalurkan,” tegasnya. (**)

Penulis : Haerudin Muhammad

Editor : Diman Umanailo

Berita Terkait

Di Pelantikan PD PGM Indonesia Kota Ternate, RM Tegaskan Bersinergi Itu Energi
Mulai Jalan, Bappelitangda Kota Ternate Ubah Pola Pelaksanaan Musrenbang
Mahasiswa Sula Dipukul Usai Bentangkan Poster Tolak Tambang di Kongres HPMS
Cold Storage Perdana Malut Rampung, Jadi Senjata Utama Lawan Inflasi
Wali Kota Tidore Ingatkan Pakta Integritas usai Lantik 104 Pejabat
Ternate Peduli UMKM, Sekda Rizal Marsaoly Serahkan Bantuan ke 29 Pelaku Usaha
Budiman Serap Aspirasi di Taliabu Utara, Jalan Tanjung Una–Jorjoga Jadi Fokus Utama
Banyaknya Kasus Bullying di Sekolah, Nining: Pemda Harus Hadir dengan Langkah Konkret

Berita Terkait

Senin, 12 Januari 2026 - 19:50 WIT

Di Pelantikan PD PGM Indonesia Kota Ternate, RM Tegaskan Bersinergi Itu Energi

Senin, 12 Januari 2026 - 18:57 WIT

Mulai Jalan, Bappelitangda Kota Ternate Ubah Pola Pelaksanaan Musrenbang

Senin, 12 Januari 2026 - 09:51 WIT

Mahasiswa Sula Dipukul Usai Bentangkan Poster Tolak Tambang di Kongres HPMS

Kamis, 8 Januari 2026 - 09:56 WIT

Wali Kota Tidore Ingatkan Pakta Integritas usai Lantik 104 Pejabat

Rabu, 7 Januari 2026 - 19:37 WIT

Ternate Peduli UMKM, Sekda Rizal Marsaoly Serahkan Bantuan ke 29 Pelaku Usaha

Selasa, 6 Januari 2026 - 12:09 WIT

Budiman Serap Aspirasi di Taliabu Utara, Jalan Tanjung Una–Jorjoga Jadi Fokus Utama

Jumat, 2 Januari 2026 - 13:49 WIT

Banyaknya Kasus Bullying di Sekolah, Nining: Pemda Harus Hadir dengan Langkah Konkret

Kamis, 1 Januari 2026 - 16:58 WIT

Wakil Bupati Pulau Taliabu Serahkan Bantuan di Desa Lohobuba dan Limbo

Berita Terbaru