Gedung IGD RSUD Chasan Boesoirie Ternate Tergenang Air Hujan, Pasien Dievakuasi 

- Wartawan

Sabtu, 6 Januari 2024 - 15:07 WIT

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Petugas Kebersihan RSUD Chasan Boesoirie Ternate Membersihkan Ruangan dalam IGD yang Tergenang Air Hujan. (Rakyatmu)

Petugas Kebersihan RSUD Chasan Boesoirie Ternate Membersihkan Ruangan dalam IGD yang Tergenang Air Hujan. (Rakyatmu)

RAKYATMU.COM – Gedung Instalasi Gawat Darurat (IGD) RSUD Chasan Boesoirie Ternate, Maluku Utara tergenang air hujan. Akibatnya 20 pasien yang dirawat terpaksa  dievakuasi di ruangan lain sesuai diagnosa penyakit.

Air setinggi dibawah mata kaki tersebut berasal dari ambruknya plafon disalah satu ruangan di dalam gedung, karena hujan deras yang mengguyur Kota Ternate dan sekitarnya dari pukul 14.05 hingga 15.40 WIT.

Pantauan Rakyatmu.com pada Sabtu (6/1/2024), terlihat semua pasien dievakuasi menggunakan mobil ambulans ke ruangan masing-masing. Adapun plafon ambruk di ruangan laboratorium sebesar baskom plastik berukuran sedang.

Nampak juga beberapa petugas kebersihan berusaha mengeluarkan air dari dalam ruangan. Hingga pukul 16.50 WIT petugas masih sibuk membersihkan ruangan dan memindahkan sejumlah alat pendukung kesehatan.

“Ada sekitar 20 orang pasien. Semua sudah dipindahkan sesuai diagnosa penyakit yang diderita,” kata salah satu petugas di IGD.

BACA JUGA :  Anggota TNI Kodim 1510/Sula Gelar Karya Bhakti di Pasar Basanohi

Taib Amat (50), keluarga pasien, mengatakan, peristiwa itu merupakan dampak dari bocornya plafon akibat dari  hujan. Meski begitu, kerabatnya yang sakit langsung dievakuasi oleh petugas.

“Tadi semua yang ada di dalam ruangan panik, tapi petugas cepat ambil tindakan. Istri saya dibawa ke ruang Neurologi,” katanya, saat ditemui di lokasi pada Sabtu (6/1/2024). (**)

Berita Terkait

Di Pelantikan PD PGM Indonesia Kota Ternate, RM Tegaskan Bersinergi Itu Energi
Mulai Jalan, Bappelitangda Kota Ternate Ubah Pola Pelaksanaan Musrenbang
Mahasiswa Sula Dipukul Usai Bentangkan Poster Tolak Tambang di Kongres HPMS
Cold Storage Perdana Malut Rampung, Jadi Senjata Utama Lawan Inflasi
Wali Kota Tidore Ingatkan Pakta Integritas usai Lantik 104 Pejabat
Ternate Peduli UMKM, Sekda Rizal Marsaoly Serahkan Bantuan ke 29 Pelaku Usaha
Budiman Serap Aspirasi di Taliabu Utara, Jalan Tanjung Una–Jorjoga Jadi Fokus Utama
Banyaknya Kasus Bullying di Sekolah, Nining: Pemda Harus Hadir dengan Langkah Konkret

Berita Terkait

Senin, 12 Januari 2026 - 19:50 WIT

Di Pelantikan PD PGM Indonesia Kota Ternate, RM Tegaskan Bersinergi Itu Energi

Senin, 12 Januari 2026 - 18:57 WIT

Mulai Jalan, Bappelitangda Kota Ternate Ubah Pola Pelaksanaan Musrenbang

Senin, 12 Januari 2026 - 09:51 WIT

Mahasiswa Sula Dipukul Usai Bentangkan Poster Tolak Tambang di Kongres HPMS

Kamis, 8 Januari 2026 - 09:56 WIT

Wali Kota Tidore Ingatkan Pakta Integritas usai Lantik 104 Pejabat

Rabu, 7 Januari 2026 - 19:37 WIT

Ternate Peduli UMKM, Sekda Rizal Marsaoly Serahkan Bantuan ke 29 Pelaku Usaha

Selasa, 6 Januari 2026 - 12:09 WIT

Budiman Serap Aspirasi di Taliabu Utara, Jalan Tanjung Una–Jorjoga Jadi Fokus Utama

Jumat, 2 Januari 2026 - 13:49 WIT

Banyaknya Kasus Bullying di Sekolah, Nining: Pemda Harus Hadir dengan Langkah Konkret

Kamis, 1 Januari 2026 - 16:58 WIT

Wakil Bupati Pulau Taliabu Serahkan Bantuan di Desa Lohobuba dan Limbo

Berita Terbaru