Kemenag Tekan Angka Cerai Kota Ternate Lewat Program Bimwin Catin

- Wartawan

Selasa, 12 Desember 2023 - 08:08 WIT

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kepala Kemenag Kota Ternate Amir Tomagola. (Rakyatmu)

Kepala Kemenag Kota Ternate Amir Tomagola. (Rakyatmu)

RAKYATMU.COM – Tahun 2024 mendatang Kementerian Agama (Kemenag) Kota Ternate, Maluku Utara akan menjalankan program Bimbingan Perkawinan Calon Pengantin (Bimwin Catin). Hal tersebut bertujuan untuk meminimalisir angka perceraian, menambah wawancara kesehatan reproduksi dan kemandirian ekonomi.

Kepala Kemenag Kota Ternate Amir Tomagola mengatakan Bimwin merupakan program peningkatan dari segi pembinaan agar menciptakan keharmonisan setiap pasangan yang ingin berkomitmen pada jenjang pernikahan, mengingat angka perceraian Kota Ternate cukup memprihatinkan.

“Jadi langkah–langkah preventifnya adalah Bimwin masuk lewat jalur pendidikan di SMA dan sederajatnya untuk memberikan pemahaman, sehingga calon pasangan ketika sudah masuk jenjang serius berkomitmen bersama, maka mereka sudah siap menyiapkan diri secara dini,” katanya pada Selasa (12/12/2023).

Amir menjelaskan masalah rumah tangga tidak harus diselesaikan di Pengadilan Agama, jadi upaya yang dilakukan Kemenag yakni melibatkan Kantor Urusan Agama (KUA) dan pemerintah kelurahan untuk mendata usia nikah yang sudah masuk 1 sampai 5 tahun bisa masuk program Bimwin.

Sementara terkait dengan kesehatan, Amir menuturkan, akan bersama dengan Dinas Kesehatan dan BKKBN untuk memberikan bekal menyangkut penurunan angka stunting sehingga melahirkan generasi yang berkualitas, dengan menjaga reproduksi calon ibu.

BACA JUGA :  Belum Selesai Kerja, Drainase Desa Kramat-Bobong Pulau Taliabu Tertutup Longsor

Selain itu, Amir berharap di tahun 2024 nanti Dirjen Bimbingan Masyarakat Islam bisa memberikan bantuan dalam progam revitalisasi peningkatan kesejahteraan umat, dengan membantu keluarga yang baru dibentuk lewat pemberdayaan ekonomi seperti tahun 2022.

“Supaya masalah yang timbul tidak berakhir berpisah. Bukan hanya memperhatikan keutuhan keluarga tetapi juga masalah kesehatan dan ekonomi, itu yang menjadi program Kemenag,” ujarnya. (**)

Penulis : Haerudin Muhammad

Editor : Diman Umanailo

Berita Terkait

Di Pelantikan PD PGM Indonesia Kota Ternate, RM Tegaskan Bersinergi Itu Energi
Mulai Jalan, Bappelitangda Kota Ternate Ubah Pola Pelaksanaan Musrenbang
Mahasiswa Sula Dipukul Usai Bentangkan Poster Tolak Tambang di Kongres HPMS
Cold Storage Perdana Malut Rampung, Jadi Senjata Utama Lawan Inflasi
Wali Kota Tidore Ingatkan Pakta Integritas usai Lantik 104 Pejabat
Ternate Peduli UMKM, Sekda Rizal Marsaoly Serahkan Bantuan ke 29 Pelaku Usaha
Budiman Serap Aspirasi di Taliabu Utara, Jalan Tanjung Una–Jorjoga Jadi Fokus Utama
Banyaknya Kasus Bullying di Sekolah, Nining: Pemda Harus Hadir dengan Langkah Konkret

Berita Terkait

Senin, 12 Januari 2026 - 19:50 WIT

Di Pelantikan PD PGM Indonesia Kota Ternate, RM Tegaskan Bersinergi Itu Energi

Senin, 12 Januari 2026 - 18:57 WIT

Mulai Jalan, Bappelitangda Kota Ternate Ubah Pola Pelaksanaan Musrenbang

Senin, 12 Januari 2026 - 09:51 WIT

Mahasiswa Sula Dipukul Usai Bentangkan Poster Tolak Tambang di Kongres HPMS

Kamis, 8 Januari 2026 - 09:56 WIT

Wali Kota Tidore Ingatkan Pakta Integritas usai Lantik 104 Pejabat

Rabu, 7 Januari 2026 - 19:37 WIT

Ternate Peduli UMKM, Sekda Rizal Marsaoly Serahkan Bantuan ke 29 Pelaku Usaha

Selasa, 6 Januari 2026 - 12:09 WIT

Budiman Serap Aspirasi di Taliabu Utara, Jalan Tanjung Una–Jorjoga Jadi Fokus Utama

Jumat, 2 Januari 2026 - 13:49 WIT

Banyaknya Kasus Bullying di Sekolah, Nining: Pemda Harus Hadir dengan Langkah Konkret

Kamis, 1 Januari 2026 - 16:58 WIT

Wakil Bupati Pulau Taliabu Serahkan Bantuan di Desa Lohobuba dan Limbo

Berita Terbaru