Wali Kota dan Ketua TP-PKK Kota Ternate Terima Penghargaan Manggala Karya Kencana

- Wartawan

Rabu, 5 Juli 2023 - 07:49 WIT

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wali Kota Ternate M. Tauhid Soleman bersama Ketua TP-PKK Marliza M. Tauhid. (Istimewa/Rakyatmu)

Wali Kota Ternate M. Tauhid Soleman bersama Ketua TP-PKK Marliza M. Tauhid. (Istimewa/Rakyatmu)

RAKYATMU.COM – Wali Kota Ternate M. Tauhid Soleman dan Ketua Tim Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Marliza M. Tauhid menerima penghargaan Manggala Karya Kencana, bertempat di Griya Utama Kediaman Gubernur Sumatera Selatan, Selasa (4/7/2023).

Penyerahan penghargaan Manggala Karya Kencana bertepatan dengan peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) Tahun 2023 yang dilaksanakan pada tanggal 4 hingga 6 Juli 2023 di Kabupaten Banyuasin Provinsi Sumatera Selatan.

BACA JUGA :  Kepala Tukang AMP Akui Haji Semi Belum Bayar Upah Pekerja

Penghargaan ini diberikan oleh Pemerintah Pusat melalui Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) kepada tokoh atau kepala daerah yang dinilai memiliki komitmen dan dedikasi tinggi terhadap program pengendalian penduduk.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Salah satu Kepala Daerah yang mendapat penghargaan tersebut adalah Wali Kota Ternate dan Ketua TP-PKK Kota Ternate.

Wali Kota Ternate, M. Tauhid Soleman saat Menerima Penghargaan Manggala Karya Kencana

Wali Kota Ternate mengatakan, Pemerintah Kota Ternate menerima Surat Keputusan Kepala BKKBN tentang Penerima Tanda Manggala Karya Kencana sebagai apresiasi terhadap pihak-pihak yang telah mewujudkan keluarga kecil bahagia dan sejahtera.

BACA JUGA :  Ruang Belajar SMPN 3 Kota Ternate Akan Diperbaiki, Ternyata Dulunya ada Rawa di Lokasi Sekolah

“Sesuai kriteria penilaian, saya sebagai Wali Kota Ternate bersama Ketua TP-PKK dinilai memiliki komitmen dan dedikasi serta kepedulian yang tinggi terhadap berbagai persoalan terutama pada sektor pengendalian penduduk serta upaya-upaya aksi konvergensi penurunan stunting,” pungkasnya. (**)

Penulis : Diman Umanailo

Editor : Diman Umanailo

Berita Terkait

Dinkes Pulau Taliabu Luncurkan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
Pemkot Tidore Kepulauan Gelar Rapat Persiapan Pengadaan Barang dan Jasa Tahun 2025
Wali Kota Tidore Kepulauan Pimpin Apel Terakhir, Sampaikan Permohonan Maaf
Sekda Kota Ternate Ikuti Adhyaksa Fun Run Malut 2025
Pedagang Terpaksa Buat Tenda Terpal Gegara Atap Pasar Makdahi Bocor
101 Peserta STQH Tingkat Kota Tidore Kepulauan Siap Kompetisi
Pawai Ta’aruf Sambut Pelaksanaan STQH Kota Tidore Kepulauan
Musrenbang Taliabu Selatan, Sekda Minta Program Sesuai Kebutuhan Masyarakat

Berita Terkait

Selasa, 18 Februari 2025 - 01:22 WIT

Dinkes Pulau Taliabu Luncurkan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

Senin, 17 Februari 2025 - 22:31 WIT

Pemkot Tidore Kepulauan Gelar Rapat Persiapan Pengadaan Barang dan Jasa Tahun 2025

Senin, 17 Februari 2025 - 21:37 WIT

Wali Kota Tidore Kepulauan Pimpin Apel Terakhir, Sampaikan Permohonan Maaf

Sabtu, 15 Februari 2025 - 01:06 WIT

Pedagang Terpaksa Buat Tenda Terpal Gegara Atap Pasar Makdahi Bocor

Jumat, 14 Februari 2025 - 10:19 WIT

101 Peserta STQH Tingkat Kota Tidore Kepulauan Siap Kompetisi

Kamis, 13 Februari 2025 - 10:11 WIT

Pawai Ta’aruf Sambut Pelaksanaan STQH Kota Tidore Kepulauan

Rabu, 12 Februari 2025 - 19:33 WIT

Musrenbang Taliabu Selatan, Sekda Minta Program Sesuai Kebutuhan Masyarakat

Rabu, 12 Februari 2025 - 18:47 WIT

Nakhodai Lapas Kelas IIB Sanana, Agung Haschayo Fokus Program Prabowo

Berita Terbaru