Bupati Aliong Mus Bantu Dana Bangunan Musala Desa Wai Ipa

- Wartawan

Sabtu, 1 Juni 2024 - 23:19 WIT

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kepala Bappeda Pulau Taliabu Syamsudin Ode Maniwi Mewakili Bupati Serahkan Batuan Berupa Uang Tunai Kepada Panitia Pembangunan Musala. (Rakyatmu)

Kepala Bappeda Pulau Taliabu Syamsudin Ode Maniwi Mewakili Bupati Serahkan Batuan Berupa Uang Tunai Kepada Panitia Pembangunan Musala. (Rakyatmu)

RAKYATMU.COM – Bupati Kabupaten Pulau Taliabu Aliong Mus memberikan bantuan berupa uang tunai untuk pembangunan Musala Al-Ikhlas di Desa Wai Ipa, Kecamatan Sanana, Kabupaten Kepulauan Sula pada Sabtu (1/6/2024).

Bantuan tersebut diserahkan oleh Kepala Bappeda Pulau Taliabu Syamsudin Ode Maniwi kepada panitia pembangunan Musala.

Kepala Dinas Kominfo Pulau Taliabu Basiludin Labesi, mengatakan Bupati Aliong Mus tidak bisa menyerahkan secara langsung karena sudah di Bandara Emalamo Sanana dan menunggu keberangkatan.

“Kebetulan beliau (Bupati) lewat menuju Bandara Emalamo Sanana, dan beliau melihat warga sedang mengerjakan pembangunan Musala di Desa Wai Ipa. Beliau langsung menyisihkan rezekinya untuk panitia pembangunan musholla tersebut,” ujar Basiludin.

Basiludin juga bilang permohonan maaf kepada masyarakat Desa Wai Ipa karena Bupati tidak dapat menyerahkan bantuan secara langsung. Namun lanjut Basiludin Bupati mempercayakan Kepala Bappeda untuk menyerahkan bantuan tersebut.

BACA JUGA :  Dua Nelayan Asal Bitung Dilaporkan Hilang di Halmahera Utara

“Semoga bantuan tersebut dapat meringankan kerja panitia pembangunan Musala Al-Ikhlas di Desa Wai Ipa,” katanya.

Sementara Ketua Panitia Pembangunan Musala Al Ikhlas Desa Wai Ipa, Basri Buamona, mengucapkan terima kasih kepada Bupati Pulau Taliabu, Aliong Mus, atas sumbangannya.

“Saya selaku ketua panitia dan pengurus pembangunan Musala Al Ikhlas Desa Wai Ipa mengucapkan terima kasih kepada Bapak Bupati Pulau Taliabu atas sumbangannya,” ujar Basri mengakhiri. (**)

Penulis : Ihky Umaternate

Editor : Diman Umanailo

Berita Terkait

115 Guru di Pulau Taliabu Ikut PPG Daerah Khusus
Anggaran Piket Satpol-PP Pulau Taliabu Capai Ratusan Juta
Fun Walk and Run Ramaikan Peluncuran Agenda HUT PGRI, HGN dan DWP Kota Ternate
Meriahkan HUT PGRI ke-80 dan HGN, Ini Kegiatan yang Disiapkan RM dan Pengurusnya
Sambut Hari Pahlawan Nasional 2025, Dinsos Kota Ternate Bersih-bersih di Makam Sultan Baabullah
Dinsos dan Baznas Ternate Kolaborasi Optimalisasi Pengumpulan Zis
3.536 PPPK Paruh Waktu di Kota Ternate Peroleh NIP, 48 Lainnya dalam Proses Verifikasi
Januari hingga Oktober 2025, Dinsos Kota Ternate Tangani 68 Kasus Anak dan 9 ODGJ

Berita Terkait

Senin, 3 November 2025 - 16:10 WIT

115 Guru di Pulau Taliabu Ikut PPG Daerah Khusus

Senin, 3 November 2025 - 16:03 WIT

Anggaran Piket Satpol-PP Pulau Taliabu Capai Ratusan Juta

Minggu, 2 November 2025 - 17:09 WIT

Fun Walk and Run Ramaikan Peluncuran Agenda HUT PGRI, HGN dan DWP Kota Ternate

Jumat, 31 Oktober 2025 - 21:07 WIT

Meriahkan HUT PGRI ke-80 dan HGN, Ini Kegiatan yang Disiapkan RM dan Pengurusnya

Jumat, 31 Oktober 2025 - 20:24 WIT

Sambut Hari Pahlawan Nasional 2025, Dinsos Kota Ternate Bersih-bersih di Makam Sultan Baabullah

Kamis, 30 Oktober 2025 - 18:43 WIT

Dinsos dan Baznas Ternate Kolaborasi Optimalisasi Pengumpulan Zis

Kamis, 30 Oktober 2025 - 11:56 WIT

3.536 PPPK Paruh Waktu di Kota Ternate Peroleh NIP, 48 Lainnya dalam Proses Verifikasi

Selasa, 28 Oktober 2025 - 19:12 WIT

Januari hingga Oktober 2025, Dinsos Kota Ternate Tangani 68 Kasus Anak dan 9 ODGJ

Berita Terbaru

Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Pulau Taliabu, Haruna Masuku. (Rakyatmu)

Daerah

115 Guru di Pulau Taliabu Ikut PPG Daerah Khusus

Senin, 3 Nov 2025 - 16:10 WIT

Ilustrasi

Hukrim

Jenazah Laki-Laki Ditemukan Meninggal di Ternate

Senin, 3 Nov 2025 - 14:15 WIT