Upacara Peringatan HUT Ke-78 RI di Kecamatan Pulau Batang Dua Berlangsung Khidmat

- Wartawan

Jumat, 18 Agustus 2023 - 16:35 WIT

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto Bersama Usai Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia di Kecamatan Pulau Batang Dua. (Tim Rakyatmu)

Foto Bersama Usai Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia di Kecamatan Pulau Batang Dua. (Tim Rakyatmu)

RAKYATMU.COM – Upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia di Kecamatan Pulau Batang Dua, Kota Ternate yang dipusatkan di Lapangan Golombesi Kelurahan Mayau pada Kamis, (17/8/2023) berlangsung khidmat.

Upacara tersebut, Plt. Camat  Pulau Batang Dua Katlin Salu bertindak sebagai Inspektur upacara, Babinsa Kelurahan Mayau Serda Nurdin sebagai komandan upacara dan pembawa baki paskibraka Sifra Fredelia Rajalahu. 

Sifra merupakan Siswi terbaik SMA Negeri 11 Kota Ternate berasal dari Kelurahan Lelewi, Kecamatan Pulau Batang Dua.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Petugas upacara yang masuk dalam pasukan pengibar bendera pusaka, yakni Rangga Rajalahu, Roland Tarussy dan Alsifan Jimy Rajalahu bertugas mengibarkan bendera. Sementara Marjuan Baologi bertindak sebagai Komandan Paskibraka.

BACA JUGA :  Awas, Kena Razia Bupasutri Sekamar di Indekos Akehuda Kota Ternate akan Dinikahkan

Hadir dalam upacara diantaranya Danramil  Letda Infantri Hamid Imasugi, Danpos Pol Aibda Fandy Hasan, Danpos TNI AL, Serda Bah Arman Buamona, Pimpinan Kelurahan (Mayau, Bido, Perum Bersatu dan Lelewi).

Kemudian, Kepala Puskesmas Mayau, Kepala-kepala Sekolah SD, SMP, SMA, Kepala UPTD SD, PPK, Panwaslu, OKP, para Guru-guru Pensiunan dan Tokoh Agama se-Kecamatan Pulau Batang Dua. 

Pelaksanaan upacara tahun ini berbeda dengan tahun sebelumnya, karena animo dan antusias masyarakat begitu tinggi untuk terlibat langsung mengikuti pelaksanaan detik-detik Proklamasi kemerdekaan Republik Indonesia. 

Lokasi upacara yang di desain oleh panitia penyelenggara bernuansa kearifan lokal adat istiadat. Terlihat, warga masyarakat menggunakan busana adat bagi wanita memakai kebaya khas suku Wayoli dan Loloda.

BACA JUGA :  Cuaca Buruk, Kadis Kominfo Pulau Taliabu Ingatkan Warga Berhati-hati saat Melaut

Plt. Camat Pulau Batang Dua, Katlin Salu membacakan amanah dari Wali Kota Ternate Dr. M.Tauhid Soleman bahwa peringatan HUT Ke-78 Tahun kemerdekaan Republik Indonesia ini mengusung tema nasional yakni “Terus Melaju Untuk Indonesia Maju”.

“Tema tersebut memiliki latar belakang yang kuat, dimana pencapaian yang telah diraih negara Indonesia dipandang sangat baik oleh dunia, untuk mewujudkan Indonesia sebagai negara maju,” kata Katlin Salu.

Usai upacara, dilaksanakan dengan rangkaian acara seremonial diisi dengan Cakalele, tarian soya-soya dan tide-tide yang ditampilkan oleh siswa-siswa SMP Negeri 8  dan SMA Negeri 11 Kota Ternate di bawah asuhan Guru Eka. (**)

Penulis : Tim

Editor : Diman Umanailo

Berita Terkait

Mengenal Jejak Karier Tauhid Soleman Merubah Wajah Kota Ternate
Kepala Kejati Malut Resmikan Gedung Baru Kejari Pulau Taliabu
Kunjungi Pulau Taliabu, Kajati Minta Pegawai Kejari Harus Profesional
Sekda Kota Ternate Apresiasi Proper ‘Si Batagi’ Gagasan Kadishub
20 Anggota DPRD Pulau Taliabu Periode 2024-2029 Dilantik, Ini Nama-namanya
Sadis! Sekda Ambil Alih Anggaran Dinas Pendidikan Halmahera Tengah
Ombudsman RI: Pelayanan Pemprov Maluku Utara Paling Buruk
Ombudsman RI Jemsly Hutabarat Sebut Pelayanan Disdukcapil Ternate Sudah Baik

Berita Terkait

Minggu, 6 Oktober 2024 - 11:11 WIT

Mengenal Jejak Karier Tauhid Soleman Merubah Wajah Kota Ternate

Kamis, 3 Oktober 2024 - 12:09 WIT

Kepala Kejati Malut Resmikan Gedung Baru Kejari Pulau Taliabu

Rabu, 2 Oktober 2024 - 19:44 WIT

Kunjungi Pulau Taliabu, Kajati Minta Pegawai Kejari Harus Profesional

Selasa, 1 Oktober 2024 - 19:40 WIT

Sekda Kota Ternate Apresiasi Proper ‘Si Batagi’ Gagasan Kadishub

Senin, 30 September 2024 - 21:14 WIT

20 Anggota DPRD Pulau Taliabu Periode 2024-2029 Dilantik, Ini Nama-namanya

Sabtu, 28 September 2024 - 11:50 WIT

Sadis! Sekda Ambil Alih Anggaran Dinas Pendidikan Halmahera Tengah

Jumat, 27 September 2024 - 17:15 WIT

Ombudsman RI: Pelayanan Pemprov Maluku Utara Paling Buruk

Jumat, 27 September 2024 - 16:15 WIT

Ombudsman RI Jemsly Hutabarat Sebut Pelayanan Disdukcapil Ternate Sudah Baik

Berita Terbaru

Ketua Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih Partisipasi Masyarakat dan SDM Komisi Pemilihan Umum Provinsi Maluku Utara, Iwan H. Kader. (Rakyatmu)

Ekopol

Kuota KPPS Belum Terpenuhi di Tiga Daerah, Maluku Utara

Minggu, 6 Okt 2024 - 15:22 WIT