RAKYATMU.COM – Mantan Kepala Desa (Kades) Peleng Padodong, Kecamatan Tabona, Kabupaten Pulau Taliabu, Maluku Utara, Yosias Menesin pasang badan menangkan Pasangan Calon (Paslon) Nomor 2, Citra Puspasari Mus dan La Utu Ahmadi (Citra-Utuh) di Pilkada Pulau Taliabu.
Bahkan Mantan Kades Peleng Padodong dan masyarakat pun bersikap memenangkan dan mengantarkan Citra-Utuh sebagai orang nomor satu di jajaran Pemerintah Daerah Pulau Taliabu.
Sikap masyarakat ini, karena Citra-Utuh merupakan salah satu kandidat yang pertama kali hadir di tengah-tengah warga Desa Peleng Padodong.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Ini menunjukkan bahwa kepedulian pasangan Citra-Utu ini yang akan dinantikan masyarakat Peleng” ucap Yosias Menesin pada Jumat (27/9/2024) malam.
Yosias menegaskan, dirinya bersama masyarakat siap menangkan pasangan Citra-Utuh 100 persen di Desa Peleng pada Pilkada Pulau Taliabu.
“Harapan kami semoga pasangan Citra-Utu bila terpilih, kami hanya meminta untuk membangun jalan dan listrik serta pendidikan di desa Peleng,” pungkasnya. (**)
Penulis : Ihky Umaternate
Editor : Diman Umanailo