RAKYATMU.COM – Dinas Kesehatan Kabupaten Pulau Taliabu, Maluku Utara, menggelar tiga kegiatan yakni orientasi MTBS (Manajemen Terpadu Balita Sakit), Surveilans Gizi dan Orientasi Reproduksi bagi petugas kesehatan di Puskesmas. Kegiatan ini, dalam rangka meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM), sekaligus mewujudkan Visi dan Misi Bupati Pulau Taliabu, Aliong Mus.
Kepala Bidang Kesehatan Masyarakat, Nurbintang Talaohu, mengatakan bahwa ketiga kegiatan orientasi tersebut merupakan kegiatan yang pertama kali dilaksanakan di Taliabu.
“Ketiga kegiatan orientasi ini merupakan kegiatan yang baru pertama kali dilaksanakan di Kabupaten Pulau Taliabu,” ujar Teni, sapaan akrab Kabid Kesmas saat ditemui di gedung pertemuan Desa Kilong. Jumat (07/07/2023).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Teni bilang, MTBS sendiri merupakan salah satu standar pelayanan kesehatan balita sakit dan bayi di pelayanan kesehatan.
Sementara, surveilans gizi merupakan suatu pengamatan gizi terhadap balita untuk mencegah adanya kasus gizi buruk.
“Selain itu, surveilans gizi juga melakukan pengumpulan hingga evaluasi gizi untuk mengendalikan kondisi kesehatan,” tambahnya.
Selain itu, tujuan dari kesehatan reproduksi adalah memberikan pelayanan reproduksi kepada setiap individu dan pasangannya secara komprehensif khusus kepada remaja agar setiap individu mampu menjalani proses reproduksinya secara sehat dan bertanggung jawab serta terbebas dari perlakuan diskriminasi dan kekerasan.
“Pada pelaksanaan kegiatan orientasi yang baru pertama dilakukan di Pulau Taliabu ini juga, Dinas Kesehatan Pulau Taliabu menghadirkan tiga orang narasumber dari Dinkes Provinsi Maluku Utara,” tuturnya.
Terpisah, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Pulau Taliabu, Kuraisiya Marsaoli, mengatakan ketiga kegiatan orientasi tersebut dilaksanakan sesuai dengan visi dan misi Bupati Pulau Taliabu dalam meningkatkan sumber daya manusia.
“Kita terus berupaya merealisasikan visi misi Bupati dalam peningkatan kualitas SDM di Pulau Taliabu,” ungkap Kuraisiya.
Menurut Kuraisiya, kesehatan adalah salah satu faktor penting dalam meningkatkan kualitas SDM di Pulau Taliabu.
“Karena pembangunan kesehatan merupakan investasi terbesar kami untuk mencetak generasi muda yang produktif,” tutupnya. (**)
Penulis : Ihky Umaternate
Editor : Diman Umanailo