ASN Kota Ternate Diminta Netral dalam Pemilu 2024

- Wartawan

Senin, 24 Juli 2023 - 20:19 WIT

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kabid Poldagri Badan Kesbangpol Kota Ternate, Iqbal Amra. (Rakyatmu)

Kabid Poldagri Badan Kesbangpol Kota Ternate, Iqbal Amra. (Rakyatmu)

RAKYATMU.COM – Badan Kesbangpol Kota Ternate, Maluku Utara, telah melakukan sosialisasi netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN) terkait dengan Pemilu 2024 mendatang. Larangan itu termuat dalam Undang-undang Nomor 5 Tahun 2014.

Apabila ditemukan oknum ASN yang terlibat mendukung salah satu bakal calon legislatif atau kepala daerah, maka akan dilaporkan kepada Bawaslu dan BKPSDM untuk ditindak dengan ketentuan yang berlaku.

Kabid Poldagri Badan Kesbangpol Kota Ternate Iqbal Amra menjelaskan, sosialisasi sudah dilakukan pada Bulan Maret kemarin, tentang pendidikan politik yang disampaikan Kepala BKPSDM Samin Marsaoly.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Menurutnya, dalam pemilu diminta untuk netral atau tidak boleh berpihak kepada peserta bakal calon legislatif maupun kandidat lain.

BACA JUGA :  ‘Wajah Baru’ Ruang Publik Kota Ternate, Pantai Falajawa Siap Diresmikan Bersamaan Launching HAJAT

“Berdasarkan undang-undang nomor 5 Tahun 2014 tentang ASN, calon-calon yang bertarung di ajang pemilu nanti. ASN tidak bisa berpihak dari segala pengaruh apapun dan tidak berpihak kepada siapapun,” katanya ketika ditemui di ruangan kerjanya pada Senin (24/7/2023).

Ia mengatakan sesuai dengan arahan Kemendagri Republik Indonesia yang meminta untuk membantu memberikan penjelasan netralitas menjelang pelaksanaan pemilu 2024.

Selain itu, kata Iqbal ada kegiatan yang sifatnya monitoring terkait dengan pelaksanaan Pemilu. Hanya saja pihaknya cuma mendata atau memantau kondisi tahapan di lapangan.

BACA JUGA :  Kelompok Oposisi di Kecamatan Lede Siap Menangkan Citra-Utuh

“Prosesnya berbeda dengan pemilu sebelumnya, karena ini dilakukan secara serentak,” ujarnya.

Meski demikian, pada saat kampanye nanti, pihaknya akan turun melihat langsung apakah disitu ada keterlibatan ASN atau tidak. Kalau misalnya ada maka dibuatlah laporan kepada Bawaslu untuk ditindaklanjuti.

“Bawaslu akan berkoordinasi dengan instansi terkait untuk ditindaklanjuti sesuai dengan pelanggan-pelanggan yang dilakukan,” tuturnya.

Ia mengakui bahwa tidak bisa dipungkiri pasti ada keterlibatan ASN dalam mobilisasi, cuman tidak bisa menindak karena itu wewenangnya BKPSDM.

“Kesbangpol hanya membuat laporannya tapi akan ditindak oleh lembaga yang berkompeten,” ungkapnya. (**)

Penulis : Haerudin Muhammad

Editor : Diman Umanailo

Berita Terkait

Harga Cabai di Kepulauan Sula Makin Pedas
Komisaris Utama Pertamina Patra Niaga Tinjau Pasokan BBM-LPG di Maluku Utara
Ketua Tim Hukum FAM-SAH: Pilkada Kabupaten Kepulauan Sula 2024 Telah Selesai
CREW 8 Wilayah Maluku Utara Siap Dukung Swasembada Pangan di Maluku Utara
Bawaslu Maluku Utara Temukan Ratusan Pelanggaran Sepanjang Tahapan Pilkada 2024
Bawaslu Sebut Pilkada Halmahera Tengah 2024 Paling Aman
FAM-SAH Unggul di Pilkada Kepulauan Sula, Armin Siap Tarung Secara Hukum
Unggul di Pilwako Ternate 2024, Tauhid-Nasri: Ini Kemenangan Masyarakat
Tag :

Berita Terkait

Sabtu, 15 Februari 2025 - 01:21 WIT

Harga Cabai di Kepulauan Sula Makin Pedas

Kamis, 6 Februari 2025 - 00:11 WIT

Komisaris Utama Pertamina Patra Niaga Tinjau Pasokan BBM-LPG di Maluku Utara

Minggu, 8 Desember 2024 - 12:57 WIT

Ketua Tim Hukum FAM-SAH: Pilkada Kabupaten Kepulauan Sula 2024 Telah Selesai

Jumat, 6 Desember 2024 - 13:13 WIT

CREW 8 Wilayah Maluku Utara Siap Dukung Swasembada Pangan di Maluku Utara

Rabu, 4 Desember 2024 - 16:54 WIT

Bawaslu Maluku Utara Temukan Ratusan Pelanggaran Sepanjang Tahapan Pilkada 2024

Jumat, 29 November 2024 - 14:44 WIT

Bawaslu Sebut Pilkada Halmahera Tengah 2024 Paling Aman

Kamis, 28 November 2024 - 20:45 WIT

FAM-SAH Unggul di Pilkada Kepulauan Sula, Armin Siap Tarung Secara Hukum

Rabu, 27 November 2024 - 23:23 WIT

Unggul di Pilwako Ternate 2024, Tauhid-Nasri: Ini Kemenangan Masyarakat

Berita Terbaru